Prof. Dr. Yoki Yulizar, M.Sc

About Me
yokiy's picture

Nama saya Yoki Yulizar, sering dipanggil dengan nama kecil Yoki, dilahirkan di Kota Bogor, pada tanggal 21 Juli 1968. Menempuh pendidikan di kota kelahiran dari TK sampai SLTA (SMAKBO). Jenjang pendidikan tinggi S1 diperoleh dari Departemen Kimia FMIPA UI, Depok. Lulus S1 tahun 1993 saya langsung bergabung untuk berkarir sebagai staf pengajar di tempat yang sama, dan menjadi PNS pada 1995. Lulus jenjang pendidikan S2 (tahun 2001) dan S3 (tahun 2004) ditempuh di Department of Chemistry, Graduate School of Science, Osaka University Japan. Saat ini masa tugas sebagai staf pengajar di FMIPA UI sudah 26 tahun, mempunyai pangkat Pembina Utama Muda, Gol. IVc dengan jabatan fungsional Guru Besar (Profesor) dan jabatan struktural sebagai Wakil Dekan-2 bidang sumber daya, ventura dan administrasi umum.

Saya mempunyai pengalaman sebagai pendidik, peneliti, pengabdi masyarakat, pembimbing, penguji, juri, editor, reviewer, penilai, penulis, inventor, pembicara, nara sumber, moderator, presenter, peserta, panitia, anggota, ketua, pengarah, penanggung jawab dalam berbagai kegiatan Tri Dharma PT dan penunjangnya. Mempunyai pengalaman juga dalam pengelolaan (manajemen) kegiatan pengajaran, praktikum, penelitian, pengabdian masyarakat, kerjasama, ventura, hubungan Alumni, SDM, sarana-prasarana, keuangan, dan kesekretariatan, serta pengelolaan kegiatan penunjang Tri Dharma seperti pelatihan, penataran, lokakarya, workshop, pembinaan, penyuluhan, pelatihan, sosialisasi, simposium, seminar, bimteks, pemilihan, monev, penilaian dan publikasi.

Pengalaman selain staf pengajar, adalah sebagai ketua Lab. dan kelompok bidang ilmu kimia fisik Departemen Kimia, ketua grup riset nano and interfacial chemistry Departemen Kimia, kasubdit pengabdian masyarakat di direktorat riset dan pengabdian masyarakat UI, sebagai Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum FMIPA UI, sebagai anggota senat akademik fakultas, dan anggota dewan guru besar fakultas MIPA UI.

Pengalaman Pendidikan, Pelatihan, Lokakarya dll. Telah mengikuti kegiatan-kegiatan tsb. dalam bidang akademik dan non akademik untuk menunjang manajemen institusi sebanyak 39 kegiatan di dalam dan di luar negeri dari 1994-2021.

Pengalaman Perolehan Dana Penelitian. Telah mendapatkan hibah/bantuan dana sebanyak 34 Judul usulan penelitian dari tahun 2000-2021.

Partisipasi dalam Seminar/Konferensi. Telah berpartisipasi sebagai presenter/anggota dalam seminar/konferensi/kongres/simposium nasional dan internasional sebanyak 118 kegiatan.

Publikasi Ilmiah. Telah menghasilkan 108 judul paper/prosiding nasional dan sebagian besar internasional dari tahun 1995-2021, sebanyak 91 papers terindeks SCOPUS, dengan jumlah Quartile Scopus Q1 = 24; Q2 = 12; Q3 = 13; dan Q4 = 42. 

Capaian indeks publikasi.  Pengindeks SCOPUS, h-Index = 14 dan jumlah sitasi = 605; Pengindeks Google Scholar, h-Index = 16 dan jumlah sitasi 839. ID Scopus: 6506926529; ID Orchid: 0000-0002-1603-7217.

Tanda Jasa/Penghargaan. Telah mendapatkan 13 penghargaan dari tahun 2000-2016.

Comments